Memperingati Hari Santa Theresia Bersama AKFAR
THERESIANA
dan adik-adik TK, SD, dan SMP
Di Kaligawe
Tanggal 2 Oktober diperingati sebagai hari Santa Theresia. Beliau adalah seorang biarawati yang selalu peduli terhadap orang yang menderita. Ia melayani hampir setiap penderita yang dia jumpai, memberi perlindungan, memelihara anak yatim-piatu, memberi makan yang lapar, memberi pakaian bagi yang telanjang, membuka klinik keluarga berencana, dan memberi asa bagi penderita lepra. Ini yang menjadikan akademi farmasi theresiana mengikuti ajaran dari santa theresia dengan mengadakan bakti sosial bersama anak-anak taman kanak-kanak, Sekolah Dasar, dan sekolah menengah pertama yang berada di Kaligawe pada tanggal 4 Oktober 2015. Tema pada bakti sosisal tahun ini “Bersukacita Dengan Penuh Syukur” yang mengajarkan manusia untuk selalu mengucap syukur dalam keadaan apapun. Bakti sosial ini dikuti oleh oleh mahasiswa dan dosen.
Kegiatan yang dilakukan pada kegiatan bakti sosial kali ini yaitu mengajarkan anak-anak bagaimana cara menggosok gigi dan mencuci tangan yang benar. Para mahasiswa menuntun adik-adik sekolah dasar untuk mengosok gigi dengan benar agar gigi dari adik-adik tetap bersih, tidak berlubang dan bernafas segar. Setiap anak mendapatkan seperangkat untuk menggosok gigi. Saat di ajarkan untuk mengosok gigi anak-anak kecil ini justru asik bermain dengan temannya yang lain, jadi perlu kesabaran dalam mengajarkan adik-adik untuk menggosok gigi dengan benar. Selain itu juga mengajarkan cara mencuci tangan agar tidak terkena cacingan. Dimana adik-adik di usia ini mudah terkena cacingan yang akan berdampak susah makan dan badan menjadi kurus. Setelah melakukan kegiatan tersebut kami mahasiswa dan para dosen memberikan hadiah terhadap adik-adik yang bisa menjawab pertanyaan dan jawabannya benar.